Bertanya Id - Jawa Barat - Jajaran pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Jawa Barat resmi dilantik dalam sebuah acara yang berlangsung di Hotel Papandayan, Bandung, pada Minggu (23/2). Dalam pelantikan ini, Mamat Rachmat dikukuhkan sebagai Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat untuk periode 2024-2029.
Acara pelantikan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting Partai NasDem, termasuk Wakil Ketua Umum Partai NasDem Saan Mustopa yang mewakili Ketua Umum Surya Paloh, Dewan Pertimbangan DPP Partai NasDem Siti Hadin Wahid Bakar, Koordinator Pemilihan Jawa Barat Idris Sandia, Sekretaris Jenderal DPP Partai NasDem Dedi Ramanta, serta jajaran pengurus dan kader partai.
Dalam sambutannya, Mamat Rachmat menyampaikan rasa terima kasih kepada pimpinan pusat Partai NasDem yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk memimpin DPW Partai NasDem Jawa Barat. Ia menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah dirancang sebelumnya.
“Insyaallah program yang dibuat oleh Saan Mustopa dengan yang kami laksanakan ke depan tidak ada bedanya. Program yang kami buat selama ini telah menunjukkan tren positif sejak 2009 hingga 2024,” ujar Mamat Rachmat.
Mamat Rachmat menyoroti berbagai program yang telah dijalankan, termasuk pembentukan struktur partai dan pendidikan politik, serta menegaskan komitmennya untuk memperbaiki kekurangan yang ada. Sebagai langkah awal kepemimpinannya, ia berencana melakukan konsolidasi internal dengan seluruh DPD di Jawa Barat.
“Kami bersepakat untuk membangun kembali DPD, DPC, dan DPRT yang sudah mulai berantakan. Konsolidasi internal partai menjadi tugas utama kami saat ini,” jelasnya.
Ia juga menekankan pentingnya memperkuat kebersamaan antar kader dalam menghadapi tantangan politik ke depan, termasuk dalam menghadapi Pemilu 2029. Setelah seluruh DPD terbentuk secara penuh, Partai NasDem Jawa Barat akan menggelar konsolidasi lanjutan guna memperkuat struktur dan strategi partai.
“Tantangan ke depan cukup berat, namun jika kita bekerja sama dan bahu-membahu, Insyaallah tugas ini bisa kita jalankan dengan baik,” tambahnya.
Pelantikan ini menjadi momentum penting bagi Partai NasDem Jawa Barat untuk semakin solid dan siap menghadapi tantangan politik di masa depan. *(Yuli)**
Red.